Pemanfaatan Dana PKH oleh Masyarakat Kurang Mampu di Kanagarian Alahan Panjang

  • Mai Parni Universitas Negeri Padang
  • Nurman Nurman Universitas Negeri Padang
Keywords: PKH, masyarakat kurang mampu, Alahan Panjang

Abstract

Kemiskinan masih menjadi permasalahan utama di negara berkembang termasuk Indonesia. Pemerintah telah melakukan berbagai macam program pengentasan kemiskinan untuk mengurangi angka kemiskinan, salah satunya yaitu Program Keluarga Harapan (PKH). Artikel ini bertujuan mendeskripsikan pemanfaatan dana PKH oleh masyarakat kurang mampu dalam bidang pendidikan dan kesehatan di Alahan Panjang beserta dengan permasalahan yang terjadi dalam proses pemanfaatan dana dan penyebab terjadinya permasalahan dalam pemanfaatan dana PKH di nagari tersebut. Penelitian ini dilakukan di Kanagarian Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok. Metode penelitian dilakukan melalui pendekatan kualitatif deskriptif dengan menggunakan data primer dan sekunder. Informan penelitian adalah dinas sosial, pendamping PKH, dan penerima PKH. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi data. Teknik analisis data melalui tiga alur kegiatan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam proses pemanfaatan dana PKH masyarakat penerima menggunakannya untuk keperluan pendidikan dan kesehatan. Namun, masih terjadi permasalahan yaitu adanya penerima PKH yang kurang cermat dalam mengelola dana dan memanfaatkan dana tidak untuk pendidikan dan kesehatan. Hal tersebut terjadi karena kurangnya pengawasan pendamping, penerima tidak hadir saat sosialisasi, dan dana tidak tepat sasaran. 

References

Abdulsyani. 2012. Sosiologi: Skematika, Teori, dan Terapan. Jakarta: Bumi Aksara
Dheby, Clara. dkk. 2017. ”Implementasi PKH di Kec.Tamalate, Kota Makassar”. Jurnal Administrasi Publik. Vol.3, No.2, Tahun 2017
Ekardo, Apando. dkk. 2014. “Efektifitas PKH dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan di Nagari Lagan Hilir, Kab.Pesisir Selatan”. Jurnal Ilmu Sosial Mamangan. Vol. III, No.1, Januari-Juni 2014
Indriani, Kadek Dina. 2017. “Analisis pemanfaatan PKH Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Miskin di Kec. Buleleng tahun 2011-2015”. Jurnal Jurusan Pendidikan Ekonomi. Vol.10, No.2, Tahun 2017
Lidiana, dkk. 2014. “Pengaruh dan Efektifitas Bantuan PKH Terhadap Partisipasi Pendidikan di Kec.Muara Tiga, Kab.Pidie”.Jurnal Ilmu Ekonomi.Vol. 2 No. 2 Mei 2014
Nurmasyitah. dkk. 2017.”Upaya Pemerintah dalam Menanggulangi Kemiskinan”. Jurnal Pesona Dasar. Vol.1, No.5, April 2017
Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia Nomor 1 tahun 2018 tentang PKH
Rusydi. 2016. “Pengaruh PKH terhadap Partisipasi Pendidikan di Kec. Indrajaya, Kab. Pidie”. Jurnal Manajemen Ekonomi dan Bisnis.Vol.17, No.1, April 2016
Suleman dan Resnawaty. 2016. “PKH antara Perlindungan Sosial dan Pengentasan Kemiskinan”. Vol.4, No.1, ISSN 2442-4480
Utomo, Dedy. dkk. 2014. “Pelaksanaan PKH dalam Meningkatkan Kualitas Hidup Rumah Tangga Miskin (Studi pada Unit Pelaksanaan PKH Kec. Purwoasri, Kab. Kediri)”.Jurnal Administrasi Publik. Vol.2, No.1
Published
2020-01-24
How to Cite
Parni, M., & Nurman, N. (2020). Pemanfaatan Dana PKH oleh Masyarakat Kurang Mampu di Kanagarian Alahan Panjang. Journal of Civic Education, 1(4), 309-316. https://doi.org/10.24036/jce.v1i4.305

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.