Bentuk-bentuk Solidaritas Sosial Mahasiswa Universitas Negeri Padang di Masa Pandemi Covid-19

  • Octavia Giovani Simamora Universitas Negeri Padang
  • Irwan Irwan Universitas Negeri Padang
Keywords: solidaritas sosial, Pandemi Covid-19, PPKn

Abstract

Solidaritas sosial adalah wujud kepedulian sesama kelompok atau individu yang menunjukkan pada suatu hubungan antara individu dan kelompok berdasarkan kesamaan moral, kolektif, kepercayaan yang dianut dan diperkuat oleh pengalaman emosional. Penelitian ini dilatar belakangi di masa pandemi covid-19 yang telah merubah tatanan kehidupan masyarakat, sehingga diharuskan membatasi aktivitas diluar rumah.  Kondisi ini tentu tidak mudah dilalui oleh masyarakat khususnya mahasiswa, oleh sebab itu solidaritas dimasa pandemi covid-19 merupakan hal penting dalam sebuah kelompok dan lingkungan masyarakat. Pentingnya solidaritas dalam kehidupan adalah sebagai alat mencapai suatu tujuan dan keakraban dalam hubungan sosial setiap individu. Tujuan penelitian adalah untuk mengidentifikasi bentuk-bentuk dan menentukan faktor-faktor apakah yang menjadi dasar solidaritas sosial mahasiswa prodi PPKn angkatan 2017. Metode penelitian adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif, dengan melakukan wawancara terhadap Komting, Wakil Komting dan mahasiswa prodi PPKn angkatan 2017 sebanyak 15 orang. Hasil penelitian yang didapatkan oleh peneliti, diketahui bahwa bentuk solidaritas sosial mahasiswa prodi PPKn angkatan 2017 di masa pandemi covid-19 yaitu penyelesaian masalah UKT, penyelesaian administrasi akademik, dan penyelesaian masalah akademik dan non-akademik baik materil maupun non materil. Terjadinya bentuk solidaritas sosial tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor imitasi, instruksi, Leadership, dan pemahaman dan keyakinan akan pentingnya nilai solidaritas sosial.

References

Dewi, Susi Fitria. 2017. Sosiologi Politik. Yogyakarta: Gre Publishing
Durkheim, E. (Ed.). 2013. The division of labor in society. ISBN: 978-1-4209-4857-8.
Firlika. 2001. Hubungan antara dukungan sosial dengan Solidaritas pada anak jalanan. http://eprints.unika.ac.id/
Lauer, Robert H. 2001. Perspektif Tentang Perubahan Sosial. Jakarta: Rineka Cipta.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2020.Tentang PSBB Dalam Rangka Percepatan Penanganan Covid-19.
Saidang dan Suparman.2019. Pola Pembentukan Solidaritas Sosial dalam Kelompok Sosial Antara Pelajar. Jurnal Pendidikan Vol 3, No. 2
Shalilah, Fitriatus. 2017. Sosiologi Hukum. Depok: PT. Raja Grafindo Persada
Soekanto, Soerjono. 2006. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: PT Raja Grafindo Perdsada
Soekanto, Soerjono. 2013. Pokok-Pokok Sosiologi Hukum. Jakarta: Raja Grafindo Persada
Soyomukti, Nutani. 2016. Pengantar Sosiologi; dasar analisis, teori, dan pendekatan menuju analisis masalah-masalah sosial, perubahan sosial, dan kajian-kajian strategis. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media
Sumual, Ike Fari Fadila, Pryo Sularso, Budiyono. 2019. Upaya Menumbuhkan Rasa Solidaritas Kebangsaan Anak Usia Dini Melalui Permainan Bakiak. Jurnal Citizenship Jurnal Pancasila dan Kewarganegaraan Vol 7 No 2
Surat Edaran Rektor Universitas Negeri Padang No. 2586/UN35/EP/2020.
Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta
Published
2021-10-31
How to Cite
Simamora, O., & Irwan, I. (2021). Bentuk-bentuk Solidaritas Sosial Mahasiswa Universitas Negeri Padang di Masa Pandemi Covid-19. Journal of Civic Education, 4(3), 194-200. https://doi.org/10.24036/jce.v4i3.545

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.