Karakter Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Komunikasi Verbal di SD Pembangunan Laboratorium Universitas Negeri Padang

  • Tiara Wulandari STKIP PGRI Sumatera Barat
  • Ranti Nazmi STKIP PGRI Sumatera Barat
  • Budi Juliardi STKIP PGRI Sumatera Barat
Keywords: nilai-nilai karakter, komunikasi verbal, pendidikan karakter

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan komunikasi verbal guru dengan peserta didik dalam penanaman nilai-nilai karakter di SD Pembangunan Laboratorium UNP di Kota Padang, mengidentifikasi faktor penghambat dalam penanaman nilai-nilai karakter melalui komunikasi verbal di SD Pembangunan Laboratorium UNP di Kota Padang, serta untuk memaparkan solusi yang dapat digunakan dalam mengatasi permasalahan dalam penanaman nilai-nilai karakter melalui komunikasi verbal di SD Pembangunan Laboratorium UNP di Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Lokasi penelitian di SD Pembangunan Laboratorium UNP di Kota Padang. Informan dalam penelitian ini berjumlah 8 orang, meliputi 3 orang guru kelas, 1 orang guru agama, kepala sekolah, dan siswa berjumlah 3 orang. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa upaya guru dalam menanamkan nilai-nilai karakter melalui komunikasi verbal kepada siswa mulai dari nilai religius dengan cara guru mengharuskan siswa mengucapakan salam, membaca asmaul husna dan berdoa sebelum memulai pembelajaran. Selanjutnya dalam penanaman nilai kejujuran, guru memberi peringatan untuk tidak mencontek dalam ulangan maupun ujian semester. Sementara dalam penanaman nilai tanggung jawab, guru memberi tanggung jawab kepada siswa berupa tugas piket.

References

Suyadi. 2013. Strategi Pemebelajaran Pendidikan Karakter. Bandung: Remaja Rosdakarya. Hal 8-9

Moleong, Lexy J. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Nurudin.2016.Ilmu Komunikasi Ilmiah dan Populer. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada

Heri Gunawan. 2012. Pendidikan Karakter Konsep dan Implementasi. Bandung: Alfabeta. Dalam jurnal Jurnal Sosialisasi Pendidikan Sosiologi-FIS UNM

Published
2021-12-12
How to Cite
Wulandari, T., Nazmi, R., & Juliardi, B. (2021). Karakter Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Komunikasi Verbal di SD Pembangunan Laboratorium Universitas Negeri Padang. Journal of Civic Education, 4(3), 219-224. https://doi.org/10.24036/jce.v4i3.559

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.