Beban Kerja Ibu dalam Rumah Tangga Miskin pada Masa Pandemi Covid-19

Studi Pada 5 Keluarga di Kelurahan Purus Kota Padang

  • Zhalsa Oktavilia Universitas Negeri Padang
  • Fatmariza Fatmariza Universitas Negeri Padang
  • Al Rafni Universitas Negeri Padang
  • Susi Fitria Dewi Universitas Negeri Padang
Keywords: beban kerja, rumah tangga miskin, Covid-19

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan wujud beban kerja ibu dalam rumah tangga miskin pada masa pandemi Covid-19 di Kelurahan Purus Kecamatan Padang Barat Kota Padang. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan metode deskriptif. Informan penelitian terdiri atas 5 orang ibu, suami, anak, tetangga, sesama pedagang, Lurah Purus, Wakil Ketua PKK dan Satpol PP. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Tahapan analisis data yaitu reduksi data, display data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan ada tiga wujud beban kerja ibu rumah tangga miskin dilihat berdasarkan perannya yaitu peran ekonomi wujud beban kerjanya. Pertama, ibu harus menambah jam berjualan, Kedua, kurangnya keikutsertaan anak dan suami untuk membantu para ibu berjualan. Ketiga, ibu tidak bisa menimati waktu untuk dirinya sendiri. Peran domestik wujud beban kerjanya yaitu bertambahnya pekerjaan di dalam rumah sejak pandemi Covid-19, kurangnya kontribusi anak dan suami dalam membantu pekerjaan rumah, dan ibu harus bisa menjadi guru dan pendamping belajar online anak sejak pandemi Covid-19.

References

Arif, dkk. 2020. Peran Perempuan Pedagang Sayur Keliling Dalam Menopang Ekonomi Keluarga Pada Masa Pandemi COVID-19 di Kelurahan Pagesangan Kecamatan Mataram Kota Mataram. CIVICUS: Pendidikan Penelitian-Pengabdian PPKn Vol. 8 No. 2. Hal 106.

Carollina, Dini Arimbi dan Rusda Irawati. 2017. Analisis Pengaruh Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Operator Pada Pt Giken Precision Indonesia. Jurnal Inovasi dan Bisnis, Vol. 5, No. 1. Hal 52.

Dhania, Dhini Rama. 2010. Pengaruh Stres Kerja, Beban Kerja Terhadap

Kepuasan Kerja (Studi Pada Medical Representatif Di Kota Kudus)”. Jurnal Psikologi Universitas Muria Kudus Volume I, No 1. Hal 16.

Fatmariza dan Krisna Yuni Chandra. 2020. Beban Ganda: Kerentanan Perempuan pada Keluarga Miskin. Journal of Civic Education Volume 3 No. 4. Hal 433.

Hidayati, Nurul. 2015. Beban Ganda Perempuan Bekerja (Antara Domestik dan Publik. MUWAZAH, Volume 7, Nomor 2. Hal 111.

Paulus, Johanis. 2016. Peranan Perempuan Dalam Peningkatan Pendapatan Rumah Tangga Miskin Di Dusun Fair Kecamatan Dullah Selatan Kota Tual. Biologi Sel Vol 5 No 2. Hal 175.

Putro, Bambang Dharwiyanto. 2020. Beban Ganda: Kondisi Perempuan

Pemulung pada Masa Pandemi di Tempat Pengolahan Sampah Monang Maning, Denpasar. Jurnal Kajian Bali Vol. 10, No. 02. Hal 553.

Susanto, Nanang Hasan. 2015. Tantangan Mewujudkan Kesetaraan Gender Dalam Budaya Patriarki. Muwazah, Volume 7, Nomor 2. Hal 121.

Surya, Ida Bagus Ketut dan Putu Melati Purbaningrat Yo. 2015. Pengaruh Beban Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Dengann Stres Kerja Sebagai Variabel Mediasi. E-Jurnal Manajemen Unud, Vol. 4, No. 5. Hal 1152.

Published
2022-04-12
How to Cite
Oktavilia, Z., Fatmariza, F., Rafni, A., & Dewi, S. (2022). Beban Kerja Ibu dalam Rumah Tangga Miskin pada Masa Pandemi Covid-19. Journal of Civic Education, 5(1), 31-37. https://doi.org/10.24036/jce.v5i1.585

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.